Thursday 29 December 2016

GOA SERIBU CANDI SAWARNA

Pantai Sawarna yang terletak di Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten ini merupakan objek wisata yang sangat indah untuk dijadikan sebagai salah satu destinasi liburan kamu. Objek wisata ini merupakan perpaduan alam antara keindahan Samudera Hindia dengan hutan tropis yang sangat lebat. Arus ombak yang cukup deras juga menjadikan tempat wisata ini sebagai surganya para peselancar. Tidak heran jika kita menjumpai banyak sekali wisatawan lokal maupun asing yang membawa seabrek alat selancar mereka untuk melakukan aktivitasnya. Terlebih dari itu, tempat ini adalah tempat berangkatnya para nelayan untuk melakukan aktivitasnya setiap hari. Maka dari itu, kalian akan menemukan pengalaman yang sangat unik selama berada di sini.

Sawarna tidak hanya terkenal pada keindahan pantai dan desiran ombak yang memukau, tempat ini juga memiliki beberapa goa yang sangat terkenal dan bisa menjadi tujuan tambahan pada daftar perjalanan kalian. Goa Seribu Candi memiliki pintu yang sangat kecil dan di dalamnya terdapat stalagmit dan stalagtit yang menjulang menyerupai candi-candi kecil. Lokasi ini berjarak hanya sekitar ± 500 m dari Pantai Sawarna.




=======  AYOO  JELAJAH  INDONESIA  ========



No comments:

Post a Comment